9 Tips Melakukan Riset Pasar Dengan Baik  

melakukan riset pasar

Melakukan Riset Pasar – Riset pasar adalah bentuk kegiatan berupa perumusan masalah, pengumpulan data, analisis, dan pelaporan yang disusun secara sistematis sebagai pedoman dalam menentukan strategi pemasaran produk.

Dalam Sebuah bisnis, melakukan pemasaran atau marketing memang cukup penting agar produk bisa dikenal oleh segmen yang paling tepat, sebelum akhirnya terjual.

Namun sebelum melakukan pemasaran, ada hal penting lain yang wajib anda lakukan agar bisnis anda bisa lebih maju. Hal penting tersebut adalah riset pasar.

Melakukan kegiatan ini sebelum pemasaran sangat penting karena akan mempengaruhi aktivitas pemasaran anda. Riset ini bertujuan agar pemasaran anda nanti tidak sia – sia.

Dengan adanya riset pemasaran, pihak manajemen pemasaran akan mengetahui hal apa saja yang perlu diperbaiki dan strategi pemasaran apa yang masih sesuai dilakukan untuk merebut peluang. Dari sini akan dilakukan penyempurnaan hingga evaluasi upaya pemasaran agar kinerja pemasaran bisa dipantau serta aneka masalah yang muncul dapat diatasi.

Dengan kata lain, riset ini akan membantu anda untuk mengetahui kondisi pasar. Anda akan mengetahui bagaimana masyarakat membutuhkan atau menginginkan produk yang anda tawarkan atau tidak. Hasil riset ini akan menjadi modal penting karena bisa anda gunakan sebagai strategi pemasaran di usaha anda.

Download Aplikasi Kasir Toko Coba Gratis, Klik Disini !!

Metode Riset Pasar

melakukan riset pasar

Sebelum memulai langkah-langkah dalam melakukan riset pemasaran atau riset pasar, berikut adalah metode-metode yang bisa digunakan.

  • Kuesioner

Metode ini menggunakan formulir yang berisi daftar pertanyaan yang dibutuhkan. Formulir akan disebar kepada sampel riset tergantung dengan subyek riset yang digunakan. Misalnya, Anda ingin melakukan riset bisnis minuman kekinian, Anda dapat memilih responden dari komunitas usia 15 – 25 tahun yang tinggal di Jakarta.

  • Riset Grup

Riset grup dilakukan dengan diskusi kelompok yang memiliki motivasi sama terhadap suatu hal. Anda dapat menanyakan kebutuhan mereka, melakukan tes produk kepada mereka, dan juga memberikan pertanyaan terkait opini yang berkaitan dengan bisnis Anda.

  • Survei

Jika kuesioner dilakukan dengan responden tertentu, survei lebih bersifat acak. sejatinya metode ini digunakan. Metode ini digunakan untuk mendapat gambaran umum yang berkaitan dengan bisnis Anda

  • Observasi

Metode ini lebih bersifat deskriptif. Dimana Anda mengamati langsung situasi pasar baik mengamati tren melalui media sosial dan outlet berita. Anda dapat langsung mendatangi pasar dan juga mengamati suatu peristiwa dengan menganalisis sebab-akibat.

Download Aplikasi Kasir Toko Coba Gratis, Klik Disini !!

Tips Melakukan Riset Pasar

melakukan riset pasar

  1. Merumuskan masalah

Hal pertama kali yang harus dilakukan untuk menjalankan riset pemasaran atau riset pasar adalah merumuskan masalah. Proses perumusan masalah ini sangat penting untuk dilakukan agar kita mengerti betul dengan tujuan yang akan dicapai setelah riset selesai.

baca juga : 6 keuntungan bisnis properti

Pada dasarnya riset disusun untuk menghasilkan informasi yang akurat dan jelas sebagai kesimpulan atas permasalahan yang sedang kita hadapi dalam bisnis. Misalnya permasalahan kita adalah ingin menentukan besarnya biaya yang akan digunakan untuk promosi atau iklan.

Perumusan masalahnya adalah bagaimana cara mengetahui besarnya biaya yang diperlukan. Sedangkan kesimpulan yang akan didapat adalah dalam bentuk kisaran nilai dari biaya promosi yang paling ideal.

  1. Lakukan Survey Pasar

dalam melakukan riset adalah melakukan survey. Mengetahui kondisi pasar memang sangat penting dan anda bisa melakukan ini dengan cukup mudah.

Untuk melakukan surver, anda bisa memberikan angket kuisioner ataupun wawancara langsung dengan masyarakat mengenai produk anda. Dengan melakukan survey ini, anda akan mengetahui tentang minat dan kebutuhan masyarakat saat ini.

  1. Amati Perkembangan Pasar

Selain itu, anda juga wajib mengamati perkembangan pasar dalam melakukan riset pasar. Perkembangan pasar pada dasarnya pasti akan berubah bersamaan dengan trend yang akan muncul. Hasil riset pada tahapan ini bisa anda gunakan sebagai bahan pertimbangan sebelum mengeluarkan produk tertentu.

  1. Menentukan Desain Riset

Desain riset dibutuhkan untuk menentukan prosedur secara rinci mengenai cara pengumpulan data, cara pengujian hipotesis, dan kemungkinan melakukan kuesioner dengan berbagai model yang ditentukan.

Penentuan desain riset pemasaran atau riset pasar adalah didasarkan pada parameter yang akan diambil untuk menghasilkan sebuah kesimpulan tertentu.

  1. Merancang Metode pengumpulan data

Data yang digunakan dalam penelitian adalah data primer dan data sekunder. Data primer merupakan data yang diambil langsung dari lapangan, sedangkan data sekunder biasanya berupa data yang diambil dari buku, Internet, blog atau website dan pustaka lainnya yang relevan.

Anda perlu menentukan bagaimana cara mengumpulkan data-data tersebut dan dihimpun menjadi sebuah database.

  1. Perhatikan tingkat persaingan Pasar

Anda juga wajib memperhatikan tingkat persaingan yang ada di pasar karena persaingan bisnis sudah tentu ada.

Oleh karena itu, disini anda harus bisa mengimbangi dan jika anda sudah mengimbangi, anda bisa memikirkan cara supaya lebih unggul dari pesaing.

Hal ini penting karena tentunya tidak ingin kan usaha ataupun produk usaha bisnis anda kalah ramai dipasar.

  1. Melakukan Interpretasi data

Sebuah pengumpulan data tidak akan pernah bisa menjadi sebuah kesimpulan jika tidak dilakukan analisis dan interpretasi data. Anda bisa mulai dari editing, koding, tabulasi, analisa statistik, dan interpretasi data. Data yang diolah inilah yang akan memberikan petunjuk pada kesimpulan yang akan Anda ambil.

  1. Menyusun laporan riset

Laporan riset pemasaran atau riset pasar biasanya adalah berupa laporan hasil, kesimpulan, serta rekomendasi penelitian yang diberikan kepada pihak manajemen.

Kemudian pihak manajemen akan mengambil keputusan berdasarkan hasil dari interpretasi data sebelumnya.

Laporan riset inilah yang akan menjadi standar penelitian oleh para eksekutif dalam mengevaluasi manfaat riset tersebut.

  1. Uji coba Pasar

Sedangkan cara terakhir yang wajib anda lakukan dalam melakukan riset adalah uji coba pasar. Hal ini penting sebelum anda benar-benar mengeluarkan produk anda dikeluarkan di pasaran. Untuk uji coba mendapatkan customer, anda bisa melakukannya di warung-warung.

baca juga : cara sukses memimpin start up

Anda bisa memberikan sample di warung dan menanyakan respon dari produk buatan anda. Jika responnya kurang baik, maka anda bisa memperbaiki dan menyempurnakan produk anda sehingga produk tersebut sudah benar-benar diterima dan dicari oleh masyarakat.

Objek Riset Pasar

Apapun risetnya, pasti memiliki objek riset. Sebuah subjek riset tergantung dengan objek yang akan diteliti.

Setiap riset memiliki objek riset yang berbeda-beda. Sedangkan dalam riset pemasaran, obyek riset berupa;

  1. Harga, obyek ini berguna untuk mengukur daya beli konsumen, berapakah harga yang dapat menjadi peluang barang/jasa dibeli dan digunakan.
  2. Produk, obyek riset produk dapat meliputi, kegunaan produk, nilai produk, rupa produk dan juga tingkat kegunaan produk.
  3. Alat Pemasaran, topik ini digunakan untuk melihat seberapa efektif alat yang digunakan dalam pemasaran.
  4. Distribusi, obyek ini digunakan juga untuk melihat efektifitas alur distribusi produk kepada konsumen.
  5. Konsumen, obyek riset yang tidak kalah penting adalah konsumen. Hal ini digunakan untuk menganalisis perilaku dan kebutuhan konsumen.

Download Aplikasi Kasir Toko Coba Gratis, Klik Disini !!